Wednesday, December 01, 2010

Prediksi Pertandingan Thailand vs Laos Piala AFF 2010

Prediksi Pertandingan Thailand vs Laos - Thailand bernasib mujur dalam undian pertandingan pembukaan Piala AFF 2010. Mereka berpeluang mendapatkan tiga angka pertama dari tim terlemah di Grup A, Laos. Setidaknya itu bisa jadi modal yang kuat untuk laga selanjutnya melawan Malaysia dan tuan rumah Indonesia.

[Jadwal Piala AFF 2010]

Satu-satunya hal yang bisa membuyarkan kemenangan Thailand adalah kondisi para pemainnya yang tidak fit. Sebagian pilar utama mereka juga tidak bisa tampil di Piala AFF tahun ini karena cidera saat berlaga di Asian Games 2010.

Jika Thailand mampu tampil seperti biasanya, maka Laos berada dalam kesulitan besar. Tim yang satu ini bahkan mampu mengimbangi permainan Jepang, dan hanya kalah tipis 1-0 dalam pertandingan terakhir mereka di Asian Games 2010.

Lagipula, sejarah pertemuan Thailand dan Laos jelas menunjukkan adanya perbedaan kelas yang mencolok. Tiga laga terakhir kedua tim ini semuanya dilahap oleh Thailand dengan skor 4-1, 5-1, dan yang paling terakhir 6-0.

Dari segi teknik, skill serta fisik pemain, Laos kalah jauh. Satu-satunya cara bagi Laos untuk setidaknya mencuri satu angka dalam pertandingan ini adalah dengan menempatkan 11 orang untuk bertahan di dalam kotak penalti.

Itu pun masih tetap diragukan...

Prediksi Thailand vs Laos: Thailand menang telak dengan skor 5-0.